Kejari Sabang Seleksi Duta Pelajar Sadar Hukum Tingkat SMA

 

Para Pelajar Pemenang Duta Sadar Hukum berfoto bersama dengan Kepala Kejaksaan Negeri Sabang Choirun Parapat, S.H.,M.H dan Kacabdin kota Sabang Bapak Mohd Iqbal AR,S.T.,M.Si. kamis (20/10/2022)


Laporan Sjafrizal | Kota Sabang


SABANGINFO.COM, SABANG - Kejaksaan Negeri Sabang bekerja sama dengan Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Aceh di kota Sabang menggelar seleksi duta pelajar sadar hukum jenjang SMA/SMK se Kota Sabang Tahun 2022 yg dilaksanakan di aula SMAN 1 Sabang, Kamis, (20/10/2022).


Turut Hadir dalam acara tersebut antara lain : Kepala Kejaksaan Negeri Sabang Bapak Choirun Parapat, SH, MH, para Kasi di Kejaksaan Negeri Sabang yg akan bertindak sebagai dewan juri, Kepala Cabang Dinas Pendidikan Kota Sabang Bapak Mohd Iqbal AR, S.T., M.Si, beserta para utusan dan peserta duta pelajar sadar hukum tingkat SMA/SMK se Kota Sabang beserta guru pendamping masing- masing.


Kacabdin kota Sabang Bapak Mohd Iqbal AR,S.T.,M.Si dalam Sambutannya menyampaikan arti penting penegakan hukum dalam menentukan kemajuan suatu bangsa, maka kegiatan kegiatan seleksi duta pelajar sadar hukum ini sangat penting dan besar arti serta manfaatnya dalam menyiapkan generasi masa depan yang akan mengisi pembangunan di masa depan.

 

Selanjutnya, Kajari Sabang Bapak Choirun Parapat, SH.,MH dalam sambutannya juga menyampaikan bahwa sangat bersyukur atas terlaksananya acara seleksi duta pelajar ini, yg merupakan program tahunan yang dicanangkan Kejaksaan R.I di seluruh Indonesia.


"Sebagai salah satu ajang dalam rangka sosialisasi dan meningkatkan kesadaran hukum ditengah masyarakat terutama generasi muda. Bahwa nanti pemenang dari seleksi duta sadar hukum se Kota Sabang ini nantinya akan diutus untuk berkompetisi di ajang duta sadar hukum pada tingkat Provinsi Aceh, hingga ke tingkat Nasional." Ujar Choirun Parapat.

 

lebih Lanjutnya, Choirun Parapat mengatakan Namun yang lebih penting adalah mereka dapat menjadi teladan pelajar sadar hukum dalam kehidupan sehari-hari dan dalam lingkungan sekolah, apalagi tren belakangan ini peredaran gelap narkotika sangat mengancam generasi muda kita. Adapun Materi yang akan diperlombakan adalah pengetahuan duta sadar hukum tersebut dalam hal :  


1. pengetahuan umum tentang Kejaksaan R.I. 

2. Pengetahuan tentang tindak pidana korupsi. 

3. Pengetahuan tentang tindak pidana narkotika.

 4. Pengetahuan tentang tindak pidana ITE. 


Kepala Kejaksaan Negeri Sabang Bapak Choirun Parapat, SH., MH bertindak sebagai pembuka acara seleksi juga menyampaikan harapannya agar seleksi ini dilaksanakan secara objektif, dan berhasil menyeleksi duta yang benar-benar terbaik untuk membawa nama kota Sabang ke tingkat Provinsi Aceh. 


Tampil dalam seleksi duta pelajar sadar hukum tingkat SMA/SMK se Kota Sabang tersebut adalah : 


1. Akmal Fauzan dan Salwa Putri Rizkina dari dari SMA Negeri 1 Sabang. 

2. Sapriadi dan Chika Alfisyah dari SMA Negeri 2 Sabang. 

3. Dhaifan Wirasatya Irawan dan Intan Sri Diana dari SMK Negeri 1 Sabang. 

4. Muhammad Rabbil Agara Putra dan Siti Nurhaliza dari Pesantren Al-Mujadid.


Acara berlangsung meriah dan penuh semangat dari para peserta dan seluruh hadirin pendukung, dan dari seleksi tersebut yang dilaksanakan selama 5 Jam. Setelah dilakukan penilaian oleh dewan juri, serta pertimbangan- pertimbangan  objektif, akhir diputuskan bahwa untuk duta pelajar sadar hukum tingkat SMA/SMK se kota Sabang tahun 2022 ini dimenangkan oleh : 


1. Dhaifan Wirasatya Irawan dan Intan Sri Diana dari Sekolah SMKN 1 Sabang 

2.Akmal Fauzan dan Salwa Putri Rizkina dari Sekolah SMAN 1 Sabang 

3. Sapriadi dan Chika Alfisyah dari Sekolah SMAN 2 Sabang  


Post a Comment

Previous Post Next Post