Romantis! Suami Pasang Selempang Istri yang Lulus Sidang Skripsi

Pasangan Suami Isteri yang baru menikah sangat romantis usai sang suami memasang slempang kepada isteri tercinta. Senin, (4/07/2022). Foto : Sabanginfo.com.


Laporan Isfahannur  | Kota Sabang


SABANGINFO, Sabang -  Suami memasang selempang kepada istrinya usai dinyatakan keputusan Lulus dalam mempresentasikan serta mempertahankan penelitiannya di depan dosen penguji dan pembimbing.


Pantauan Sabanginfo.com, Senin, (4/07). pelaksanaan Sidang Munaqasyah skripsi di kampus STIS Al - Aziziyah sabang dilaksanakan selam tiga hari. sebagai syarat untuk memenuhi gelar Sarjana Hukum.


" Pada hari ini, salah satu peserta sidang Munaqasyah menjadi perhatian para penonton dan mahasiswa saat  melihat Romantisnya sang Suami langsung mengambil selempang seraya memasangkan kepada isteri tercintanya." 


Mahasiswi tersebut atas nama Mulianti Prodi Hukum keluarga Islam Angkatan 2017. yang mengangkat judul penelitian : Praktek Qadhi liar dalam pernikahan dalam Hukum Islam (Studi Kasus Di Kota Sabang).


Mulianti mengaku  Sangat senang sudah sampai tahap ini, apalagi suami terus memantau dan memberi motivasi kepadanya serta meberi pedampingannya hingga pemberlakuan yang sangat romantis  sampai - sampai memasangkan sendiri oleh suami selempang kepadanya seraya mengucapkan terima kasih dan saya cinta kamu.


Lebih lanjutnya, mulianti menjelaskan terima kasih banyak kepada bapak dosen pembimbing dan penguji yang sudah memberi masukan dan arahan dan spesial untuk suami tercinta yang terus mendampingi dan motivasi kepadanya sehingga sidang hari ini.


Sementara itu, Maulizar (30)  sebagai Suami mulianti mengatakan Alhamdulillah sangat senang dan bahagia. isteri saya sudah sampai tahap ini. semoga gelar serat ilmu yang diperoleh selama ini  bisa memberi manfaat bagi keluarga, agama bangsa dan negara.


"Baru 6 bulan menikah, selalu mendampinginya, memberi motivasi, mencari bahan penelitian bersama - sama serta observasi ke lapangan juga bersama - sama. semoga pemberlakuan dan kepedulian serta romantis seperti ini hingga akhir hayat,"  harap Maulizar.

 

Post a Comment

Previous Post Next Post