Mahasiswa STIS Al- Aziziyah Sabang Serahkan Donasi Erupsi Semeru Melalui Forum PRB Aceh



SABANGINFO, Sabang - Mahasiswa STIS Al - Aziziyah Sabang serahkan hasil Donasi  Korban Erupsi Semeru melalui Forum PRB Aceh Pada Hari Senin ( 27/12) di Kampus Setempat.

 

Koordinator Aksi Solidaritas Galang Dana korban Erupsi SEMERU Aida Syahfitri mengatakan Aksi galang dana untuk korban Erupsi sudah dilakukan sejak hari sabtu hingga senin yang lalu. Dana yang terkumpul Rp.5.210.000 (lima juta dua ratus sepuluh ribu Rupiah) dan Hari ini kami serahkan melalui Forum Pengurangan Risiko Bencana Aceh ( FPRBA.

 

Lebih lanjutnya, Aida Syahfitri  mengucapkan terima kasih banyak kepada masyarakat Sabang dan donatur serta pengunjung ke Sabang yang sudah menyumbangnya. Semoga menjadi amal di hari kelak nanti.

 

Ketua Forum Pengurangan Risiko Bencana Aceh diwakili oleh Pengurus Bidang Hubungan Antar lembaga Sjafrizal,SE.,M.Si mengatakan  terima kasih banyak kami ucapkan. Dan sudah kami terima Sumbangan dari Mahasiswa STIS Al- Aziziyah Sabang sebanyak Rp 5.210.000.

 

"Semoga kebaikan dan kepedulian adik2 mahasiswa dapat dibalas oleh Allah SWT. Sumbangan ini akan segera disalurkan kepada korban bencana erupsi Gunung Semeru," ujarnya.


3 Comments

  1. alhamdilillah trus bergerak dlm membantu saudara kita dan sukses selalu dlm lindungan allah swt amin

    ReplyDelete
  2. Alhamdulillah semoga terus berkreatifitas para mahasiswa STIS Sabang

    ReplyDelete
  3. Alhamdulillah semoga terus peduli antar sesama...mahasiswa stis al-aziziyah sabang hebat

    ReplyDelete

Post a Comment

Previous Post Next Post